sumber : istimewa | jawaban.com
Kota Manado Sulawesi Utara menyatakan diri siap untuk menjadi tuan rumah Perayaan Natal Nasional 2016. Hal itu disampaikan Bupati Minahasa Jantje Sajow usai menyambut kunjungan survey lokasi perayaan yang dilakukan oleh Tim Kreatif Presiden Joko Widodo, di Kompleks Stadion Maesa Tondano, Kamis (13/10).
Tempat pelaksanaanya sendiri masih belum ditentukan, akan tetapi Stadion Maesa Tondano masuk dalam proyeksi sebagai satu di antara lokasi yang kemungkinan besar menjadi tempat pelaksanaan. Jantje menyatakan bahwa jika penunjukan Natal Nasional itu resmi dilakukan di Manado, tentu saja pihaknya akan sangat bersyukur dan sangat siap serta menerima dengan senang hati.
“Memang lokasi pelaksanaan Natal Nasional 2016 sementara disurvei, dan Minahasa satu di antaranya, kita berdoa saja supaya bisa tepilih karena hal itu bergantung pada keputusan pusat,” kata Jantje, seperti dirilis Tribunnews, Kamis (13/10/2016).
Jantje menambahkan, stadion Maesa sangat berpeluang lantaran fasilitasnya sudah sangat mumpuni, sebab stadion ini mampu menampung lebih dari 30.000 orang bila digunakan dari tribun hingga lapangan, juga sudah sering dugunakan untuk iven-iven besar yang menghadirkan banyak orang, juga area parkir di seputaran stadion sangat luas dan mampu menampung ribuan kendaraan.
sumber : tribunnews
0 komentar:
Post a Comment